KRISIS KESADARAN



KRISIS KESADARAN



Sadar merupakan hal yang sedang kita butuhkan di jaman sekarang ini. Hari ini banyak sekali orang yang mengerti dan tahu atas apa yang terjadi akan tetapi mereka tidak sadar.  Contoh simpel ada sesuatu benda yang berada di tengah jalan raya. Barang ini bisa saja membahayakan apabila ada pengendara motor melewatinya. Kita sering kali hanya menghindari benda tersebut dan langsung lewat begitu saja tanpa berpikir panjang bahwa benda ini bisa saja membahayakan orang lain selain saya yang lewat. Sering kali kesadaran kita mati mengetahui hal ini. Kita hanya tahu benda itu dapat membahayakan akan tetapi kita tidak mau berbuat sesuatu hal demi keselamatan orang banyak. Jika kesadaran kita tinggi semestinya kita berhenti sejenak menyingkirkan benda tersebut. Apabila kita tidak bisa sendiri menyingkirkan benda tersebut kita harus mempunyai jiwa pemberani memberhentikan pengguna jalan untuk diajak bersama-sama menyingkirkan benda tersebut. Langkah tersebut terkadang bisa membawa dampak positif supaya orang mulai tergugah hatinya dan sadar bahwa sekecil kesadaran yang diwujudkan melalui suatu tindakan demi kepentingan umum maka akan berdampak kepada hal yang positif. Jangan biarkan krisis kesadaran dalam diri membelenggu hingga akhir hayat kita. Sebagai kaum muda mulailah sadar dari hal sekecil apapun karena ketika kita mau melakukan suatu perubahan besar pertama-tama yang harus kita lakukan adalah mengawalinya dari suatu perubahan dari hal-hal yang kecil. Jadilah teladan kesadaran yang baik.
 
Salam jiwamudaa

Comments